Benarkah Minuman Sari Tebu Menyehatkan

http://media.vivanews.com/thumbs2/2010/11/16/99767_tebu_300_225.jpg VIVAnews - Di balik kesegarannya, minuman sari tebu diyakini memiliki efek menyembuhkan, seperti memerangi penyakit kuning, melawan kanker payudara dan prostat, mempertahankan fungsi ginjal normal, dan meningkatkan fungsi jantung, mata serta otak. Benarkah?

Studi menunjukkan bahwa semua klaim ini tidak berdasar. Roger Clemens, profesor farmakologi dan ilmu farmasi di USC, mengatakan kepada Los Angeles Times, "Tidak ada studi yang telah membuktikan manfaat kesehatan itu."

Ketika ditanya apakah minuman sari tebu bisa membantu menenangkan sakit tenggorokan atau mengembalikan energi tubuh, dia menjawab, "Saya telah bekerja di bidang ini selama 40 tahun, dan aku belum pernah melihat bukti untuk semua ini."

Bagaimana dengan minuman sari tebu sebagai minuman berenergi? Mungkin itu bisa, setidaknya sebagai penghilang dahaga saat berada di bawah terik matahari. "Ada perbedaan antara kaya nutrisi dan kaya kalori. Intinya adalah tidak ada bukti ilmiah untuk mendukung klaim kesehatan tadi," kata Clemens.

Jadi jika Anda penggemar minuman sari tebu tebu, silakan menikmatinya sebagai pelepas dahaga. Namun, jangan mengharapkan keajaiban bagi kesehatan.

• VIVAnews

Comments